Hasil Test Swab Perdana RSUD Gambiran, 4 Tambahan Positif Covid 19 dari Klaster Tulungagung

Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar saat Mengumumkan Penambahan Positif Covid 19 di kota Kediri

Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar mengumumkan hasil test swab perdana RSUD Gambiran, hasilnya ada penambahan 4 warga Kota Kediri yang positif Covid-19.

“Hari ini RS Gambiran bisa test swab sendiri dengan mesin tes cepat molekuler (TCM), sehingga hasilnya lebih cepat. Hasil test Hari ini, ada 4 kasus positif Covid-19 yang baru  di Kota Kediri, yaitu dari Ngronggo, Pojok, Betet dan Blabak, ini dari klaster Tulungagung,” kata   Abdullah Abu Bakar. (14/5/2020).

“Pasien tersebut dirawat di rumah masing-masing, karena masuk dalam kategori orang tanpa gejala (OTG),” tambah Mas Abu.

“Oleh karena itu saya ingin mengingatkan masyarakat Kota Kediri di mana-mana gunakan masker jadi kita tetap disiplin pada protokol kesehatan,” tegas Mas Abu.

Dengan penambahan 4 kasus baru ini, di Kota Kediri hingga Kamis, 14 Mei 2020 terdapat total 23 kasus pasien Covid-19. Sebagian besar disumbang dari klaster Tulungagung. (rom)